.

Jumat, 25 Januari 2013

Menara Eiffel “La Tour Eiffel” Paris



Menara Eiffel adalah menara dari besi yang ditempa dengan ketinggian 324 meter dikota Paris, posisi disebelah barat laut dari taman Champ de Mars ditepi sungai Seine. Dibangun oleh Alexandre Gustave Eiffel untuk kepentingan Pameran universal dikota Paris tahun 1889, dengan thema utama “menara ketinggian 300 meter”.

Menara Eiffel dibangun selama 2 tahun 2 bulan dan 5 hari, 1887-1889, dengan 250 tenaga kerja dan peresmiannya oleh Gustave Eiffel pada tanggal 31 maret 1889.
Monumen ini telah menjadi simbol dari ibukota Perancis, dan menjadi tujuan utama wisata utama ke negara Perancis Dengan ketinggiannya 312 meter, selama 41 tahun Menara Eiffel menjadi monumen tertinggi didunia. Sekarang ini tingginya menjadi 357,50 m ditambahkan untuk penggunaan program pemancar radio dan televisi.


Alexandre Gustave Eiffel (Bönickhausen) , lahir di Dijon (Côte-d’Or, France) 15 Desember 1832 di dan meninggal 27 Desember 1923 di Paris, adalah seorang industrial dan  insinyur Perancis yang juga turut berpartisipasi dalam pembangunan Patung Liberty, di New York.
Nama Eiffel, ditambahkan oleh leluhurnya keturunan Swiss Rhine, yang menetap di Paris pada awal abad kedelapan belas, karena saat itu di Perancis tidak bisa menyebutkan nama aslinya, “Bönickhausen”. Leluhurnya mengganti nama ini menjadi Eiffel karena asli leluhurnya dari kota Eifel di Marmagen sekarang Negara Jerman. Nama Eiffel diterima oleh keputusan pengadilan di Dijon pada tanggal 15 Desember 1880.
Gustave Eiffel dilahirkan dari keluarga kaya, ayahnya, Alexandre Eiffel, adalah officer di Kekaisaran Napoleon pada tahun 1811, setelah itu menjadi sekretaris komisariat di kota Dijon (Côte-d’Or, France).
Gustave Eiffel menikah pada tahun 1824 dengan Catherine Moineuse seorang wanita Pengusaha kayu dan batubara.
Pada tahun 1843, Gustave Eiffel tamat dari collège Sainte-Barbe meneruskan ke Politeknik dan pada tahun 1855 Titel Insinyurnya dari Ecole central des Art et Manufactures Paris.
Proyek besar pertama padanya pada tahun 1858 pembangunan jembatan kereta api sepanjang 500 meter di kota Bordeaux, France, pada saat itu umurnya baru 26 tahun tetapi beliau sudah merealisasi suatu pekerjaan yang besar, mulai dari sinilah prestasinya semakin gemilang.
Keahliannya Insinyur dari Ecole Central sangat pesat dan perusahaannya mendapat banyak proyek2 pembangunan.  Gustave Eiffel dikelilingi dengan Stafnya yang brilian yang memberikan kontribusi keperusahaannya diantaranya : Seyrig Théophile (rekannya dalam pembangunan jembatan Maria Pia di Porto, Portugal) tahun 1868, Emile Nouguier (rekannya dalam pembangunan jembatan Margit Hid sungai Danube di Budapest, Hungary) tahun 1875, Maurice Koechlin tahun 1879.
Maurice Koechlin beliau adalah yang membuat konsep rangka besi patung Liberty yang dirancang oleh Frédéric Auguste Bartholdi dibangun dikota Paris dikirim dengan kapal laut ke Amerika dan diresmikan di New York pada tahun 1886.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar